KARANGASEM, balisticnews.com – Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., menerima kunjungan Tim Pelaksanaan Pengawasan Terhadap Pengelolaan dan Pertanggungjawaban Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) dari Inspektorat Pengawasan (Itwasda) Polda Bali pada Jumat (12/9/2025).
Pertemuan yang berlangsung di Aula Kanya Badra Paramartha Polres Karangasem ini dipimpin langsung oleh Ketua Tim Komisaris Besar Polisi Tri Goaffarudin Pulungan, S.I.K., M.H. Hadir dalam kegiatan tersebut para personil pemegang Perwabku PNBP Polres Karangasem.
Kegiatan pengawasan ini merupakan bagian dari upaya memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana PNBP di lingkungan Polres Karangasem sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku.
“Pengawasan ini penting untuk memastikan bahwa pengelolaan dan pertanggungjawaban PNBP di Polres Karangasem telah dilaksanakan dengan baik dan sesuai aturan,” ujar AKBP Joseph Edward Purba.
Tim dari Itwasda Polda Bali melakukan pemeriksaan terhadap dokumen-dokumen terkait pengelolaan PNBP serta memberikan arahan untuk perbaikan sistem pengelolaan ke depannya.
Dengan adanya pengawasan ini, diharapkan pengelolaan PNBP di Polres Karangasem semakin baik dan dapat dipertanggungjawabkan sesuai dengan prinsip-prinsip tata kelola yang baik.



Komentar